agama

Umat Katholik-Kristiani : Ibadah Jumat Agung Berjalan Hikmat dan Lancar

PUSARAN.CO– Jumat Agung merupakan salah satu hari raya dalam pekan suci yang memperingati peristiwa penyaliban Yesus Kristus. Hari raya ini diperingati  oleh umat Katolik maupun Kristen protestan. Pada tahun ini gereja-gereja memperingati hari raya jumat agung dengan nuansa kesederhanaan namun hikmat. Di Kota Yogyakarta perayaan jumat agung di gereja-gereja padati oleh umat yang ingin mengikuti ibadat tersebut.

Salah satu Gereja Katolik yang  merayakan Ibadat Jumat Agung adalah Gereja Santo Antonius Padua Kotabaru Yogyakarta, pada hari Jumat 07 April 2023  pukul 14.00 Wib, dipimpin oleh Romo Fransiskus Pieter Dolle, SJ . Umat Katolik yang hadir di Gereja Kotabaru siang tadi sekitar 3.000an umat. Dalam renungannya Romo Pieter Dolle mengajak umat untuk meneladan ketaatan dan kesetiaan Yesus pada Bapa. Umat juga diajak untuk senantiasa bersyukur dan menemukan cinta Tuhan yang berlimpah-limpah pada Perayaan Salib Jumat Agung   ini.

Perayaan Jumat Agung di Gereja Kota Yogyakarta berjalan aman, tertib dan lancar berkat dukungan banyak pihak baik TNI, Polri, Banser dan berbagai lapisan masyarakat Yogyakarta yang terlibat langsung maupun tidak langsung. (RLS))

Related Posts

Leave Comment